Olimpiade 2024: Spanyol 0-1 Jerman

Bagikan

Jerman berhasil meraih medali perunggu cabang sepak bola perempuan Olimpiade 2024. Menghadapi Spanyol di Stade de Lyon, Decines-Charpieu dalam laga Perebutan Medali Perunggu, Jerman berhasil menang 0-1 lewat gol penalti Guilia Gwinn.

Olimpiade 2024: Spanyol 0-1 Jerman
Guilia Gwinn (#15) merayakan golnya untuk Jerman.

 

Jalannya Laga

Spanyol menguasai laga terlebih dahulu. Namun ketatnya pertahanan Jerman membuat Spanyol baru mendapat peluang di akhir-akhir Babak Pertama. Alexia Putellas mengirimkan bola ke Aitana Bonmati, yang melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. Sayangnya, bola hanya mengenai mistar gawang Ann-Katrin Berger. Jennifer Hermoso, yang mencoba menerima bola rebound, tidak mampu mengarahkan bola ke gawang dan Babak Pertama berakhir 0-0.

Spanyol terus menyerang, namun Berger berdiri dengan gagah di bawah gawang Jerman. Bahkan, Jerman kemudian unggul di menit ke-65. Melalui skema serangan balik, Guilia Gwinn berhasil mendahului Cata Coll untuk menerima bola di kotak penalti. Coll, yang kalah lari dari Gwinn, melakukan pelanggaran yang berbuah penalti. Gwinn pun bangkit dan tidak menyia-nyiakan peluang untuk mengubah skor menjadi 0-1.

Jerman bahkan hampir unggul 0-2 di menit ke-71. Alexandra Popp mengirimkan umpan terobosan ke arah Lea Schuller, yang melepaskan tembakan terarah ke gawang. Namun Coll kali ini dapat mengantisipasi peluang tersebut.

Olimpiade 2024: Spanyol 0-1 Jerman
Ann-Katrin Berger menyelamatkan penalti Alexia Putellas di penghujung laga.

 

Namun momen penentuan laga ini datang di menit ke-90. Spanyol menerima penalti setelah Janina Minge melanggar Lucia Garcia di kotak penalti. Putellas maju sebagai eksekutor, namun gagal menaklukkan Berger. Skor 0-1 kemenangan Jerman bertahan hingga akhir laga.

Berger, yang menjadi pahlawan Jerman, mengatakan “Tentu itu [penyelamatan penalti] rasanya sangat menyenangkan. Aku sendiri agak blur dengan apa yang terjadi selama 90 menit. Aku cuma tahu kita menang medali perunggu dan itu hal terpenting. Rasa percaya dari pelatih kepada setiap pemain di tim merupakan kunci utama.”

Sayangnya, Horst Hrubesch, pelatih Jerman, tidak akan melanjutkan jabatan pelatihnya setelah Olimpiade ini. “Aku rasa aku tidak akan pensiun. Tapi aku perlu bertanya pada istriku dahulu,” kata Hrubesch, yang akan digantikan Christian Wuck setelah Olimpiade 2024 ini.

Simak informasi sepak bola terbaru secara lengkap di shotsgoal.com.